Home Dumai Riau Nasional Politik Gosip Kriminal Musik Teknologi Edukasi Kesehatan Olahraga Kuliner Wisata Iklan
berita

Lomba Nasyid 2018 resmi di Buka di Kota Dumai

pukul


Dumai-Dalam rangka menyambut ulang tahun kota Dumai serta peringatan Isra,Mikraj Nabi SAW pemko kota Dumai menggelar lomba nasyid yang diadakan di pandopo wali kota.

Lomba nasyid ini ini melibatkan remaja, siswa sekolah yang berasal dari luar Dumai yakni Pekanbaru, Duri dan daerah lain.

Lomba nasyid ini dibuka oleh wali kota Dumai yang diwakili Staff ahli wali bpk.Drs.H Amiruddin.MM.MBA.  Dalam sambutannya pada pembukaan lomba nasyid 2018 ini Kamis, (13/3) ia mengatakan remaja harus bangkit dan berkreatif serta harus mampu bersaing saat ini, selain itu lomba nasyid ini digelar untuk penyemangat pemuda jangan hanya terbuai dengan musik saat ini.

"Pemuda harus bangkit, dan jangan kalah bersaing, berkreatifitaslah, serta jadikan nasyid penyemangat jangan hanya terbuai dengan musik yang tidak ada nilai edukatif saat ini." jelasnya.

Selain itu Drs.Amirudin menyampaikan agar acara ini agar tetap dilaksanakan setiap tahunnya.

"Saya berharap lomba nasyid semacam ini dapat diadakan juga untuk tahun tahun yang akan datang" pungkasnya.

Lomba nasyid ini diadakan selama 2 hari berturut turut yakni 13-14 April.


Laporan: Gunawan.R