Home Dumai Riau Nasional Politik Gosip Kriminal Musik Teknologi Edukasi Kesehatan Olahraga Kuliner Wisata Iklan
Jakarta

Berita Duka: Rizal Ramli Meninggal Dunia

pukul




Hariangaruda.com | Jakarta – Mantan Menteri Koordinator Kemaritiman, Rizal Ramli, berpulang pada usia 69 tahun, Selasa (2/1), di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo Jakarta. Kabar tersebut diumumkan oleh stafnya, Tri Wibowo Santoso.

“Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Telah berpulang, bapak/kakek/mertua kami, Rizal Ramli, pada tanggal 2 Januari 2024, pukul 19.30 WIB di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo,” ungkap Tri Wibowo Santoso.

Rizal Ramli, lahir di Padang, Sumatera Barat pada 10 Desember 1954, merupakan mantan aktivis mahasiswa yang menjadi pakar ekonomi. Selama kariernya, ia pernah menjabat sebagai Kepala Badan Urusan Logistik (Bulog) pada 2000-2001 dan Menko Ekonomi, Keuangan, dan Industri pada tahun yang sama.

Pada era pemerintahan Presiden Jokowi, Rizal Ramli dipercayakan sebagai Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Sumber Daya Indonesia dari 2015 hingga 2016. Dilansir dari cnn Indonesia.