Hariangaruda.com | Dumai - Kapolres Dumai AKBP Dhovan Oktavianton, S.H, S.I.K, M.Si menghadiri dan turut serta dalam Bimbingan Teknis (Bimtek) Pemantapan Pemungutan dan Penghitungan Suara dengan menggunakan Sistem Informasi Rekapitulasi Suara (SIREKAP) pada Pemilu 2024.
Kegiatan Bimtek yang dihadiri dan dipimpin langsung oleh Ketua KPU Provinsi Riau Ilham Muhammad Yasir diadakan di Ballroom Hotel Comforta Jalan Jendral Sudirman, Senin (22/2/2024).
Bimtek ini turut dihadiri oleh Ketua KPU Kota Dumai H. Darwis, S.Ag, Komisioner KPU Kota Dumai, Komisioner Bawaslu Kota Dumai, Kabag Ops Polres Dumai Kompol Mahendra Yudhi Lubis, S.H, M.H dan Ketua serta Anggota PPK dan PPS se-Kota Dumai.
Bimtek dimulai dengan serangkaian kegiatan seperti pembukaan, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, menyanyikan Jingle Pemilu 2024, kata sambutan oleh Ketua KPU Kota Dumai sekaligus membuka pelaksanaan Bimtek secara resmi, pembacaan doa, arahan dari seluruh Komisioner KPU Kota Dumai dan Pemaparan tentang PKPU Nomor 25 Tahun 2023 tentang Pemungutan dan Penghitungan Suara dalam Pemilu 2024.
Dalam sambutannya, Kapolres Dumai AKBP Dhovan Oktavianton, S.H, S.I.K, M.Si menyampaikan bahwa Pemilu 2024 tidak lepas dari peran KPU dan jajaran. Nantinya, Petugas PPK dan PPS yang akan lebih mengetahui situasi dilapangan. Sehingga kepada para Panitia Penyelenggara Pemilu khususnys PPK dan PPS serta KPPS agar memamahi aturan PKPU dan sebagainya serta mengikuti bimtek ini dengan serius dan fokus guna menghindari permasalahan terjadi diwilayah kita.
“Kami dari Kepolisian berharap Pemilu 2024 khususnya di Kota Dumai dapat terselenggara dengan aman, lancar dan terkendali. Dalam mengawal dan mewujudkan Pemilu Damai 2024, Polres Dumai menurunkan personel sebanyak 355 orang dalam Operasi Mantap Brata Lancang Kuning 2023 - 2024 Polres Dumai. Sementara untuk sebanyak 250 personel Polres Dumai disebar untuk melakukan pengamanan TPS dan mengamankan proses Pemungutan dan Penghitungan Suara," jelas Kapolres Dumai.
Lebih lanjut disampaikan AKBP Dhovan Oktavianton, S.H, S.I.K, M.Si, bahwa Pemerintah telah mempercayakan Pemilu 2024 kepada para Panitia Penyelenggara Pemilu termasuk PPK dan PPS serta KPPS. Sehingga diharapkan seluruh Panitia Penyelenggara Pemilu dapat menjaga integritas dan netralitasnya dalam pelaksanaan tugas.
"Bersama kita saling bekerjasama dan bersinergi serta berkolaborasi antara Panitia Penyelenggara Pemilu, Pengawas dan Petugas Keamanan yakni TNI-Polri guna mewujudkan Pemilu Damai 2024. Jaga netralitas, kesehatan dan keselamatan dalam pelaksanaan tugas," tegas Kapolres Dumai.