Hariangaruda.com I Pekanbaru — Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali beraksi di Provinsi Riau. Dikabarkan, sejumlah penyidik KPK tengah menggeledah sejumlah ruangan di Kantor Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang, Kawasan Perumahan dan Pertanahan (PUPR-PKPP) Provinsi Riau di Jalan SM Amin, Senin (20/1/2025).
Penggeledahan di Kantor Dinas PUPR Riau tersebut dibenarkan oleh pegawai setempat. Aparat kepolisian juga sedang berjaga di sekitaran gedung.
Dilaporkan, tim KPK datang ke Kantor Dinas PUPR Riau sekitar pukul 10 pagi tadi. Mereka tiba menumpang lima unit mobil.
Tampak foto seorang penyidik mengenakan rompi bertuliskan KPK di bagian punggung.
Tim penyidik menyisir sejumlah ruangan di gedung tersebut. Mulai dari lantai 3, lantai 4, lantai 6 dan lantai 8 gedung Dinas PUPR Riau.
Belum diketahui perkara yang sedang diusut KPK hingga melakukan penggeledahan di Kantor Dinas PUPR Riau.
Kepala Dinas PUPR Riau, Muh Arief belum dapat dikonfirmasi.
Pihak KPK juga belum memberikan keterangan soal kehadiran penyidiknya di gedung Dinas PUPR Riau.
Tahun lalu, KPK sempat dikabarkan melakukan pengusutan proyek jembatan flyover di Pekanbaru.
Sejumlah pejabat Pemprov Riau bahkan telah dimintai keterangan oleh KPK. Namun, hingga kini belum jelas kabar terbaru dari kasus tersebut.
Seorang Aktivis yang kerap menyoroti kinerja Dinas PUPR-PKPP Riau, terutama di Bidang Bina Marga, Kawasan Perumahan, Penataan Ruang dan Pertanahan menegaskan kepada Awak Media hariantop.com, bahwa sudah saatnya KPK menangkap semua oknum yang bermain di PUPR-PKPP Riau.
“Kita mendukung dan merekomendasikan ke KPK supaya menangkap semua pelaku korupsi di PU Riau itu, mulai dari Kadis, Kabid, Kepala Wilayah, PPK, PPTK, Kontraktor dan Konsultan. Karena mereka telah membuat kita lelah mengkritisi mereka namun tidak peduli, justeru semakin gacor melakukan korupsi,” tegas Aktivis yang minta tidak ditulis identitasnya itu. Senin, (20/01/2025, Pukul 16.00.WIB di Pekanbaru.